Jasdam V/Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan

    Jasdam V/Brawijaya Gelar Karya Bakti di Kecamatan Sawahan

    Surabaya, - Sebagai bagian dari upaya TNI dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, Jasdam V/Brawijaya menggelar kegiatan Karya Bakti di salah satu tempat ibadah yang berlokasi di Jalan Banyu Urip Wetan, Kelurahan Banyu Urip, Kecamatan Sawahan, Surabaya. Selasa (26/11/2024).

    Kegiatan karya bakti itu diikuti oleh sekitar puluhan prajurit TNI yang bekerja sama dengan warga setempat.

    Mereka melakukan pembersihan di setiap area Masjid yang sudah mulai mengalami kerusakan.

    Kaurpam Jasdam V/Brawijaya, Kapten Inf Riadi, yang turut memantau jalannya kegiatan itu, menyatakan jika karya bakti tersebut merupakan wujud nyata pengabdian TNI kepada masyarakat.

    “Kegiatan karya bakti ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat. Selain membantu perbaikan sarana dan prasarana, kami juga ingin mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, ” ujarnya.

    Selain kegiatan fisik, dalam kesempatan tersebut juga diadakan sosialisasi mengenai pentingnya kebersihan dan kesehatan lingkungan. Prajurit Jasdam juga memberikan edukasi kepada masyarakat tentang cara menjaga kebersihan, serta pentingnya gotong-royong.

    “Jasdam Brawijaya juga berkomitmen untuk terus hadir membantu masyarakat melalui berbagai kegiatan sosial lainnya guna mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan lingkungan yang aman, ” jelasnya. (*)

    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    KPH Lawu Ds dan CDK Madiun Adakan Rakor...

    Artikel Berikutnya

    Perhutani Ajari Tebangan D Pada SMK Kehutanan

    Berita terkait